YouTube Hilangkan Fitur Skip Ads

Digitalmania – YouTube sudah tidak asing di Indonesia sebagai layanan video streaming paling populer di dunia. Jutaan orang setiap hari mengakses layanan ini dan bagi yang biasa wara-wiri pastinya tahu adanya fitur Skip Ads, yakni fitur untuk melewati iklan sehingga dapat menonton video tanpa terganggu oleh kemunculan iklan.

Bagi mereka yang ingin memutar video akan disajikan tampilan iklan sebelum memulai video pilihannya. Durasi tayangannya beragam, mulai dari 15 detik hingga 2 menit, dalam iklan ini biasanya akan di tambahkan sebuah tombol yang terdapat di area kanan bawah berupa notifikasi “Lewati Iklan” atau “Skip Ads”.

Namun fitur tersebut akan dihapus oleh YouTube dalam waktu dekat ini, dengan dihilangkannya opsi Skip Ads tersebut, maka penonton akan dipaksa untuk tetap melihat tayangan iklan tersebut sebelum video pilihannya di tampilkan.

Sementara itu dari pihak YouTube dalam keterangannya mengatakan bahwa tayangan komersil sebelum video pilihan diputar tersebut tidak akan berdurasi lama layaknya iklan yang ada selama ini. Walau harus menonton terlebih dahulu iklan dimaksud, YouTube hanya membatasi durasi iklan tersebut hanya sekitar 15-20 detik saja.

Meski terasa sedikit memberatkan bagi penonton, namun disisi lain kebijakan baru yang dikeluarkan oleh YouTube ini justru membawa berkah bagi para content creator yang telah memonetisasi channel mereka. Dengan ditiadakannya fitur Lewati Iklan tersebut, maka pundi-pundi pendapatan para Youtuber dari Google AdSense akan semakin mengalir deras.

Sebuah kebijakan memang tidak akan membuat semua orang bahagia, karena pasti ada saja orang yang merasa dirugikan atau tidak nyaman dengan kehadiran iklan sebelum tayangan yang dinantikan. Tapi sebagai layanan gratis yang bisa dikonsumsi bebas oleh siapa saja, hal ini adalah hal yang wajar saja, apalah arti iklan 15-20 detik, toh kita masih bisa menikmati video sebebas-bebasnya. Digitalmania. (AN),