Sony Umbar Tiga Sensor Kamera Sekaligus untuk Smartphone

Digitalmania – Sony akan menghadirkan fitur keren dalam kamera iPhone terbaru dengan kemampuan hingga 240 frame per detik. Sensor kamera ini nantinya dapat menghasilkan Video slow motion berkualitas tinggi karena mampu menangkap dan memproses sejumlah frame per detik dengan kualitas tinggi.

Sensor kamera smartphone CMOS konvensional biasanya terdiri dari dua lapisan, yakni sensor gambar itu sendiri dan bagian sirkuit untuk pemrosesan sinyal, tapi sensor CMOS baru dari Sony menambahkan lapisan ketiga untuk DRAM, menjadikannya sensor CMOS 3 lapis pertama untuk smartphone.

Lapisan tambahan memberikan sensor kemampuan untuk memproses sinyal selama empat kali lebih cepat dari sensor CMOS konvensional. Dengan menumpuk tiga layer sensor baru memberikan sensor ini kemampuan memproses gambar diam di 19,3 megapiksel hanya 1/120 detik. Salah satu keuntungan dari kecepatan sensor baru ini adalah pengurangan apa yang disebut focal plane distorsi yang terjadi saat pengambilan gambar objek yang bergerak cepat dengan kamera smartphone karena mereka tidak memiliki shutter mekanis untuk mengontrol eksposur.

Sensor ini juga mampu menangkap hingga 1.000 frame per detik pada resolusi Full HD yang delapan kali lebih cepat dari sensor kamera smartphone Sony sebelumnya. Tapi sekarang masih belum diketahui kapan Sony mengumumkan sensor ini hadir pada smartphone baru, dan belum diketahui apakah Sony hanya menghadirkan sensor ini secara eksklusif pada smartphone mereka atau tidak. Digitalmania. (FS).